Welcome to my blog, hope you enjoy reading
RSS

Jumat, 10 Mei 2013

Traditional Dance


Di Indonesia banyak tari tradisional sesuai dengan daaerahnya masing-masing. Tari daerah sangat unik dari lekukan badannya, gerak gerik mata, hingga baju-baju dan aksesoris yang di kenakan. Saya sangat tertarik dengan tari daerah, dari kecil saya sudah belajar menari daerah. Saya khusus menari daerah betawi. Waktu itu pada umur saya 8 tahun, saya mengikuti sanggar tari di Taman Mini Indonesia Indah. Saya latihan seminggu 2 kali dengan di dampingi guru sekolah. Ada lomba dan pementasan setiap bulannya. Sayangnya saya belajar menari hanya sampai kelas 6 SD. Tapi tidak jarang di SMP dan SMA ada event-event atau lomba tari tradisiona,l jadi saya bisa mengikuti acara tersebut karena sebelumnya saya mempunyai basic menari.

Menari daerah selain untuk menyalurkan hobi, dapat pula melestarikan budaya Indonesia. Tapi sepertinya, saat ini sudah jarang anak-anak Indonesia yang menyukai tarian daerah karena sudah banyak tari-tari modern yang memasuki Indonesia. Tidak salah kalau sekarang ini anak-anak lebih menyukai tarian modern, karena tariannya keren dan juga tidak mau di bilang ketinggalan zaman. Tapi jangan sampai lupa dengan tarian asal dari daerah kita, dan jangan menganggap kuno tari tradisional.

0 komentar:

Posting Komentar