Welcome to my blog, hope you enjoy reading
RSS

Jumat, 10 Mei 2013

Jakarta Tenggelam


Sudah bukan rahasia umum banjir terus membayangi warga Indonesia khususnya DKI Jakarta. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut, warga Indonesia kurang peduli akan lingkungannya mereka membuang sampah tidak pada tempatnya seperti di selokan, sungai, dan tempat umum lainnya, tidak hanya itu pembangunan rumah di bantaran kali juga menghambat laju air sehingga lama kelamaan bantaran kali semakin menyempit dan ketika hujan datang air sungai meluap sehingga membanjiri kota Jakarta. Dalam keadaan seperti ini kita juga tidak bisa menyalahkan pemerintah, karena semuanya tanggung jawab warga Jakarta.
Kalau diri sendiri saja tidak mempunyai rasa tanggung jawab, tidak ada kesadaran terhadap lingkungannya, mau dibuat peraturan gimanapun tidak akan merubah kota Jakarta agar tidak mengalami banjir. Semuanya memang kambali lagi ke dalam diri masing-masing masih ada rasa pedulikah? atau tidak?. Karena semua yang kita perbuat pasti akan mendapatkan dampaknya baik itu dampak buruk atau dampak yang baik. Ada yang memprediksikan beberapa tahun lagi Jakarta bisa tenggelam, nah itu dia salah satu dampak buruk yang harus di tanggung kalau kita tidak mau berubah untuk lebih menyayangi lingkungan.


0 komentar:

Posting Komentar